MadrasahNews - Soppeng - Sabtu,23/03/2024 Bulan Ramadhan selalu dinanti-nanti oleh umat Islam di seluruh dunia. Selain sebagai bulan penuh berkah, Ramadhan juga menjadi momen untuk memperkuat ukhuwah islamiyah, terutama dalam kegiatan buka puasa bersama. Di MTs Yasrib Batu-Batu, Buka Puasa Bersama menjadi salah satu agenda rutin yang selalu dinanti-nanti oleh seluruh pendidik di MTs Yasrib Batu-Batu.
MTs Yasrib Batu-Batu selalu membuat suasana Ramadhan semakin istimewa dengan mengadakan rangkaian kegiatan yang Islami dan bermanfaat. Salah satu kegiatan yang paling dinanti-nanti adalah Buka Puasa Bersama. Kegiatan ini tidak hanya diikuti oleh sebagian santri, tapi juga para guru dan karyawan sekolah.
Kegembiraan dan kebersamaan sudah terasa sejak acara dimulai. Kemeriahan disuguhkan dengan hiasan lampu Ramadhan, suara adzan yang berkumandang, serta berbagai suguhan makanan yang dipersiapkan oleh seluruh santri. Setelah berbuka, acara dilanjutkan dengan sholat Magrib berjamaah dan pembacaan Al-Qur'an. Setelah itu, dilanjutkan dengan ceramah agama yang mengingatkan kita tentang pentingnya memperkuat tali silaturahmi dan ukhuwah islamiyah.
Namun, momen yang paling ditunggu-tunggu adalah acara doorprize dan kuis berhadiah yang diadakan seusai ibadah. Seluruh santri dan tamu undangan menjadi semangat untuk mengikuti acara ini. Banyak sekali hadiah menarik yang disiapkan oleh panitia, sehingga seluruh hadiah berhasil diserahkan kepada pemenang dengan sukses. Acara ditutup dengan do'a bersama, memohon agar kebersamaan dalam kebaikan terus terjalin dan meningkatkan rasa keihklasan serta persatuan dalam kehidupan sehari-hari.
Buka Puasa Bersama di MTs Yasrib Batu-Batu pada Ramadhan 1445 H / 2024 M menjadi momen yang tak terlupakan bagi seluruh santri. Kegembiraan yang membuat hati hangat dan kebersamaan yang terjalin menjadi motivasi untuk selalu meningkatkan ukhuwah islamiyah. Semoga momen indah seperti ini selalu terus diadakan, dan membawa keberkahan serta kebahagiaan bagi kita semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar